BRI Super League: Tak Ada Taktik Spesial Lawan PSM, Pelatih Bali United Coba Meminimalkan Kontak Fisik

1 day ago 8

Bola.com, Denpasar - Bali United datang ke Stadion BJ Habibie untuk menghadapi PSM Makassar dalam laga pekan ke-17 BRI SUper League 2025/2026 dengan modal kemenangan kontra Arema FC.

Selain itu ada rasa senang dari Johnny Jansen karena skuat asuhannya berhasil tidak kebobolan dalam 5 pertandingan terakhir. Selain itu, ada peluang Bali United untuk meraih kemenangan dengan mudah.

Pasalnya, Juku Eja juga memiliki rekor yang kurang baik di kandang sendiri pada musim ini. Namun, Johnny Jansen tidak mau terlalu sesumbar.

“Kami dalam kondisi yang bagus meskipun sebelumnya tidak mencetak gol. Kami bagus karena tidak kebobolan,” ucapnya pada Kamis (8/1/2026).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Laga yang Tidak Mudah

Menurutnya, pertandingan menghadapi PSM Makassar bisa menjadi pertandingan yang berat. Apalagi ada kemungkinan PSM mencoba bangkit dari keterpurukan. Hal tersebut yang diwaspadai oleh Johnny Jansen.

“Bagi kami, pertandingan ini berat. Masalah PSM tidak menang dan belum punya hasil yang stabil, pertandingan besok jelas akan berbeda,” jelasnya.

“Ya kami belum pernah kalah di stadion ini dan tren menurun PSM bisa menjadi motivasi. Memang tidak mudah untuk memenangkan pertandingan, tapi kami berusaha melakukan berbagai cara untuk menang,” tambah mantan arsitek PEC Zwolle ini.

Pelatih berusia 50 tahun ini juga tahu Juku Eja bisa mengandalkan bola-bola mati karena postur tinggi para pemain. Johnny Jansen pun sudah mengantisipasinya.

Meskipun tidak mengatakan ada taktik khusus, namun ia lebih memilih untuk tidak terlalu banyak melakukan pelanggaran dan sepakan pojok untuk PSM.

“Untuk pertandingan nanti, sebenarnya tidak ada taktik yang spesial. Kami akan berusaha tidak memberi sepak pojok untuk mereka. Kami akan bermain direct, dari kaki ke kaki. Kami berusaha bermain sepak bola yang intens dan tidak ada peluang untuk duel secara fisik," tegasnya.

Pekan Depan, Irfan Jaya Gabung Tim

Sementara itu, Bali United masih tidak akan diperkuat tiga pemain mereka karena cedera. Ketiganya adalah Reyner Emmanuelo Barusu, Irfan Jaya, dan Brandon Wilson.

Untuk Brandon Wilson, kemungkinan besar membutuhkan waktu pemulihan cedera yang cukup lama. Sedangkan Irfan Jaya menurut Johnny Jansen sudah bisa bergabung dalam skuat Serdadu Tridatu dalam 1-2 pekan ke depan.

“Irfan Jaya sebentar lagi akan bergabung dengan tim setelah terlatih terpisah. Untuk Reyner, masih ada waktu pemulihan sedikit lebih lama," ujar Johnny Jansen.

"Kalau Brandon, masih belum bisa bergabung dalam tim. Saya senang mereka menunjukkan perkembangan yang baik,” tutupnya.

Persaingan di BRI Super League

Read Entire Article
Kunjungan Pemerintah | Dewasa | | |